![]() |
![]() |
![]() |
Direktur Politeknik Pertanian Negeri Kupang melantik Para Wakil Direktur Politeknik Pertanian Negeri Kupang Periode 2023-2027, Rabu (15/03/2023) bertempat di Gedung Student Center Politani Kupang.
Para Wakil Direktur yang dilantik adalah Wakil Direktur I Bidang Akadamik yaitu Max Arthur Julian Supit, S.Pt.,GDIpC.,MFoodTech, Wakil Direktur II Bidang Umum dan Keuangan yaitu Alexander S. Tanody, S.Pi.,M.Si dan Wakil Direktur III Bidang Kemahasiswaan yaitu Fabianus Ranta, S.Hut., M.Si.
Dalam sambutannya Direktur menyampaikan bahwa proses untuk pengangkatan Wakil Direktur sesuai dengan peraturan yang baru. Pengangkatan dilakukan sepenuhnya oleh direktur dan dibantu oleh Senat.
Selanjutnya, para Wakil Direktur yang dilantik ini akan mendampingi Direktur untuk membangun kampus Politani Kupang demi mewujudkan visi besar yaitu menjadikan Politeknik Pertanian paling unggul.
“Semua tantangan, rintangan hingga perbedaan pendapat merupakan permasalahan biasa dalam suatu organisasi, sehingga semuanya itu harus dimaknai sebagai proses untuk memperkaya semua orang guna mencapai visi yang selama ini diperjuangkan.” jelas Direktur
Selanjutnya dilakukan serah terima jabatan Wakil Direktur Akademik dari dan Dr. Jacqualine A. Bunga SP., M.Si kepada Max A.J Supit, S.Pt.,GDIpC.,MFoodTech dan Wakil Direktur Kemahasiswaan dari Ir. Agustinus Semang, M.Si kepada Fabianus Ranta, S.Hut.,M.Si
Pada kesembatan tersebut Direktur juga melantik 16 PNS di lingkungan Politeknik Pertanian Negeri Kupang. PNS yang dilantik telah melalui proses panjang dan ketat. Untuk itu diharapkan mereka bisa bekerja dengan hati dan tekun untuk bersama-sama membangun Politeknik Pertanian Negeri Kupang